Jogjakarta dengan potensi lokalnya banyak dikenal oleh dunia, melalui wisata maupun budayanya. Batik adalah bagian dari budaya lokal masyarakat yang saat ini masih terus dikembangkan. Mencari Batik, kemana lagi jika tidak ke Jogjakarta?. Batik Jogja terkenal dengan varian motifnya yang kreatif dan juga harganya yang murah. Jogja dengan Batiknya ini bersinergi dengan wisata lokal dengan sangat apik. Banyak dari wisatawan yang datang ke Jogja sengaja memilih dan membeli Batik untuk buah tangan. Mereka akan dengan mudah menemukan Batik di Jogjakarta mulai dari harga yang kelas bawah hingga Batik Eksklusif. Batik Jogja ini juga menjadi identitas kota Jogjakarta yang terus menerus dikunjungi oleh wisatawan domestik maupun Internasional.
Batik Jogjakarta ada banyak varian dan motifnya yakni motif klasik hingga motif modern yang out of the box. Produk dari Batik juga pastinya beragam, ada yang dijual dalam bentuk pakaian atau fashion hingga pernak-pernik. Batik Jogja yang berupa perca atau sisa produksi juga dimanfaatkan untuk membuat produk kerajinan. Produk kerajinan dari Batik inilah yang nantinya dijadikan pernak-pernik untuk dibuat menjadi bentuk souvenir. Souvenir sebagai hadiah atau kenang-kenangan biasanya diberikan oleh pihak penyelenggara event kepada para tamu yang datang. Mulai dari event pernikahan, event kegiatan, event promosi hingga event wisata. Produk-produk hasil dari kain Batik ini sangat beragam dan bisa dibilang flexible untuk dibuat dalam berbagai produk. Secara hasilnya, produk buatan dari kain batik ini juga cukup elegant untuk diberikan kepada para tamu yang datang ke acara kita.
7 SOUVENIR NIKAH DARI BAHAN BATIK
Berikut ini ada 7 souvenir pernikahan khas di Indonesia yang menggunakan bahan kain Batik. Dari beberapa souvenir tersebut ada yang menggunakan bahan Batik secara utuh maupun perca. Pemanfaatan sisa produksi berupa kain perca ini juga dibilang sangat efektif karena bisa memanfaatkan limbah. Berikut ini pilihan souvenir pernikahan dari kain batik antara lain :
1. SYAL BATIK
Syal Batik adalah souvenir Batik yang keren dan juga bersifat elegant. Syal Batik ini merupakan souvenir yang biasa diberikan untuk event dan acara khusus. Syal Batik sangat beragam jenis dan kualitasnya seperti halnya bahan Batik yang digunakan. Untuk mendapatkan harga syal yang paling murah ada di kisaran Rp. 30.000. Ada juga syal yang lebih mahal dan lebih eksklusif sesuai dengan kebutuhan dan budget yang dimiliki.
2. KIPAS BATIK
Souvenir pernikahan berikutnya yang terbuat dari kain Batik dan bahkan percanya adalah Kipas. Kipas Batik memang masuk dalam kategori souvenir pernikahan murah dan banyak diminati oleh calon pengantin. Souvenir pernikahan kipas Batik ini mudah didapatkan dan juga memiliki manfaat untuk para tamu undangan. Seketika di tempat resepsi atau pesta pernikahan, souvenir kipas langsung bisa digunakan. Apalagi jika gedung tempat pesta pernikahan terasa panas karena sesaknya tamu undangan.
3. DOMPET BATIK
Souvenir pernikahan berikutnya yang cukup terjangkau adalah dompet Batik. Dompet Batik ini juga menggunakan kain sisa produksi atau kain perca dari Batik. Dompet Batik banyak diminati karena fungsionalnya dan kemasannya yang menarik. Dompet Batik memiliki kisaran harga sedang yakni tidak terlalu murah maupun tidak terlalu mahal. Dompet Batik sangat mudah didapatkan di Jogja sebagai kota penghasil Batik tentunya.
4. GANTUNGAN KUNCI DOMPET BATIK
Selain dompet Batik berukuran sedang, ada juga dompet Batik berukuran sangat kecil. Biasanya model seperti ini digunakan untuk souvenir gantungan kunci yang sangat imut. Gantungan kunci dompet Batik memiliki harga yang sangat terjangkau dan cenderung murah. Jika kalian ingin menghemat anggaran souvenir pernikahan dan mendapatkan harga murah bisa memilih gantungan kunci ini. Gantungan kunci Batik juga merupakan salah satu souvenir pernikahan yang murah dan unik.
5. POUCH BATIK
Pouch banyak dipilih oleh pelanggan atau calon pengantin sebagai souvenir pernikahan yang unik dan terjangkau. Pouch berfungsi sebagai pengganti tas plastik yang cenderung tidak ramah lingkungan. Pouch Batik ini dibuat dengan kombinasi kain blacu sehingga memberikan corak yang menarik. Pouch Batik mudah didapatkan terutama di Jogja karena Jogjakarta memang pusatnya kerajinan. Termasuk banyak toko souvenir pernikahan ada di Jogjakarta.
6. TEMPAT PENSIL BATIK
Selain pouch atau dompet dari bahan Batik, ada lagi satu souvenir yang memanfaatkan perca Batik. Souvenir ini adalah tempat pensil Batik yang cukup menjadi pilihan souvenir pernikahan bermanfaat. Tempat pensil Batik ini berukuran cukup kecil akan tetapi memberik kesan imut dan lucu. Tempat pensil Batik juga memiliki harga yang cenderung terjangkau untuk para calon pengantin.
7. TAPLAK MEJA BATIK
Ada beberapa pelanggan atau calon pengantin yang memiliki anggaran souvenir cukupp tinggi. Sehingga mereka tidak kesulitan memilih harga dan jenis souvenir yang kiranya cocok untuk mereka. Ada lagi souvenir yang menggunakan bahan kain Batik dan tidak menggunakan percanya. Akan tetapi murni dari bahan Batiknya utuh sehingga souvenir ini memiliki harga relatif tinggi. Taplak Batik bisa menjadi pilihan souvenir pernikahan yang unik dan mewah. Sehingga tamu undangan akan berkesan dan mereka juga bisa menggunakannya dalam fungsi sehari-hari.
Lengkap sekali ternyata yaa pilihan souvenir dari bahan kain Batik yang bisa digunakan untuk cinderamata pernikahan. Souvenir pernikahan dari Bahan kain Batik ini cenderung mudah untuk didapatkan. Jogja sebagai pusatnya Batik, banyak memiliki kantong-kantong industri rumahan yang memproduksi kerajinan dari bahan Batik ini. Haimuna Souvenir sebagai salah satu toko souvenir pernikahan di Jogja sudah melayani ribuan permintaan souvenir untuk para pelanggan. Kami akan memberikan beberapa pilihan souvenir nikah yang unik sesuai dengan anggaran. Haimuna Souvenir dapat dihubungi di 082370807979 untuk bisa konsultasi dan mendapatkan harga terbaik dari cs kami.
Pelayanan Haimuna Souvenir sebagai penyedia souvenir pernikahan, adalah mencakup seluruh Indonesia. Mulai dari kota-kota besar di Indonesia hingga beberapa daerah di luar pulau Jawa. Saat ini tentunya sangat mudah untuk membeli dan memilih souvenir pernikahan jarak jauh. Meskipun berada di luar Pulau Jawa, kami melayani pengiriman dengan beberapa kargo dan ekspedisi yang cocok. Rata-rata pelanggan kami merasa puas terhadap produk yang diterimanya berupa souvenir pernikahan unik. Termasuk juga souvenir pernikahan rustic banyak dipilih oleh para calon pengantin saat ini. Souvenir pernikahan dengan kemasan rustic, banyak diminta oleh para pelanggan yang memang menyukai konsep tradisional dan alami. Ada juga beberapa souvenir dari kayu dan kain batik seperti syal batik yang dikemas dengan goni. Kain goni memberikan kesan alami dan juga kesan rustic yang kuat. Sehingga serahkan saja pilihan souvenir pernikahan kalian di Haimuna souvenir. Kami dapat di akses di Instagram @haimuna_souvenir. Selamat memilih souvenir pernikahan terbaik J